Sebuah rumah akan terasa sempurna dan juga lengkap dengan
adanya sebuah taman, entah besar ataupun kecil. Kehadiran sebuah taman akan
menjadikan suasana dan juga nuansa rumah Anda akan terasa berbeda. Rumah Anda
yang kaku akan terasa lebih hidup dan juga flesksibel ketika Anda memiliki
sebuah taman. Taman juga akan menjadikan rumah Anda lebih sehat karena dapat
menjadikan suasa sejuk dan asri. Selain itu adanya taman juga dapat Anda jadikan
sebagai area resapan air di rumah Anda. Tidak perlu terlalu luas ataupun mewah,
Anda dapat membuat sebuah taman belakang rumah minimalis sebagai pemanis hunian
Anda.
Desain Taman Belakang Rumah dengan Pavilon Keren
Desain Taman Belakang Rumah Minimalis Modern
Taman belakang rumah dengan konsep minimalis tidak harus selalu
identik dengan sederhana. Anda tetap dapat membangun sebuah taman belakang
rumah minimalis namun terlihat modern. Anda dapat menyelipkan beberapa
pernak-pernik dan desain yang dapat menjadikan taman Anda terlihat lebih modern
meskipun dengan lahan yang sempit dan juga terbatas. Taman dibelakang rumah ini
juga dapat Anda jadikan sebagai tempat untuk bersantai sehingga Anda harus
membuatnya menjadi sebuah taman yang nyaman untuk tempat menghabiskan waktu.
Desain Taman Rumah Minimalis Belakang Dengan Tempat Duduk Santai
Desain Taman Belakang Rumah Nuansa Alam
Salah satu dari desain taman belakang rumah minimalis modern
adalah adanya sebuah teras rumah yang dilengkapi dengan atap yang dipenuhi
dengan tanaman rambat. Model desain ini kini sedang banyak digunakan oleh mereka
yang memiliki konsep rumah serupa, minimalis modern. Konsep teras rumah dengan
atap tumbuhan rambat ini akan memberikan suasa yang sangat nyaman ketika Anda
berada di taman belakang rumah minimalis ini. Pada teras rumah Anda dapat
meletakkan beberapa kursi gantung atau kursi kayu untuk Anda gunakan bersantai.
Inspirasi Taman Belakang Rumah Modern Type 45 Dengan Set Meja
Rustik
Model Kreatif Taman Belakang Dengan Tempat Santai
Furniture ini akan menjadikan konsep minimalis modern pada
taman belakang rumah Anda semakin terasa dan semakin kuat. Jangan lupa untuk
menutup area taman belakang rumah minimalis dengan rumput hijau dan juga
menambahkan beberapa tanaman hias sebagai pemanis taman Anda. Anda juga dapat
menambahkan air mancur kecil yang didesain layaknya pancuran air sawah dengan
menggunakan bahan bambu. Gemercik air dari pancuran bambu akan menambah suasana
nyaman dalam taman Anda. Ini juga merupakan cara agar taman Anda meskipun
minimalis namun tetap terlihat modern. Selamat berkreasi.
0 komentar:
Posting Komentar